Home » » Resep Kue: Rainbow Cake Dengan Citroen dan Vanilla Icing

Resep Kue: Rainbow Cake Dengan Citroen dan Vanilla Icing

Resep Kue: Rainbow Cake Dengan Citroen dan Vanilla Icing - Hayo siapa yang suka bikin kue? Kalau kalian suka bikin kue, resep kue ini perlu teman-teman coba. Rainbow Cake atau kue dengan warna pelangi ini memang digemari para pecinta kue. Apalagi kue ini mempunyai 6 warna yang ditumpuk dengan lapisan krim, dan karena itulah disebut Rainbow Cake. Resep ini saya dapatkan dari situs detikfood.com yang tidak ada salahnya saya bagikan kepada anda yang pingin mencoba membuat Rainbow Cake.


Foto by (detikfood.com)

Bahan :
12 butir telur ayam
6 butir kuning telur
375 g gula pasir
40 g Cake Emulsifier
225 g tepung terigu, ayak
175 g mentega, harus dilelehkan
6 jenis pewarna

Topping
500 g Butter Cream
1/2 sdt Citroen Essence
1/2 sdt Vanila Essence

Cara Membuat :
  • Kocok telur,kuning telur,gula dan emulsifier sampai putih dan kaku.
  • Masukan tepung yang sudah diayak.
  • Masukan mentega leleh, aduk secara perlahan-lahan.
  • Bagi adonan menjadi  6 bagian. Beri warna/pasta dengan warna merah,orange,kuning,hijau,biru,dan ungu.
  • Masukan masing-masing ke dalam loyang yang berdiameter 20 cm.
  • Panggang dalam oven dengan panas 200 C selama 16 menit.
  • Keluarkan dari dalam loyang dan biarkan dingin.
  • Olesi kue dengan simple sirup dan olesi dengan butter cream.
  • Susun semua Sponge Cake dengan urutan dari atas : merah, jingga, kuning, hijau, biru, dan ungu.
  • Oles seluruh permukaan kue dengan butter cream.
  • Hiasi dengan cokelat atau springke warna-warni.
  • Kue siap dihidangkan
Untuk 8 potong

Kalori : 8797,8 kkal - 1099,73 kkal/porsi
Protein : 151,48 g - 18,93 g/porsi
Lemak : 918,86 g - 114,85 g/porsi
Karbohidrat : 826,09 g - 103,26 g/porsi
Serat : 0,678 gr - 0,084 gr/porsi

Butter Cream.

Bahan :
1 butir telur ayam
85 ml susu segar
300 g gula pasir halus
500 g mentega, kocok hingga lunak

Cara Membuat :
  • Campurkan susu, gula, dan telur ke dalam panci.
  • Panaskan diatas api sambil dikocok hingga mendidih.
  • Angkat, masukan kedalam wadah, kocok dengan kecepatan tinggi sampai dingin.
  • Jika sudah dingin masukan butter yang sudah didiamkan pada suhu ruangan.
  • Kocok terus dengan kecepatan sedang sampai berwarna putih pucat.
  • Masukan essence sitrus vanilla kedalam adonan. Dan butter cream siap digunakan.
Untuk 500 gram

Resep by detikfood.com
 
Anda sedang membaca artikel tentang Resep Kue: Rainbow Cake Dengan Citroen dan Vanilla Icing yang ditulis oleh TIA NANDA dan anda bisa menemukan artikel Resep Kue: Rainbow Cake Dengan Citroen dan Vanilla Icing ini dengan url http://tiyosi.blogspot.com/2012/05/resep-kue-rainbow-cake-dengan-citroen.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Resep Kue: Rainbow Cake Dengan Citroen dan Vanilla Icing ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Resep Kue: Rainbow Cake Dengan Citroen dan Vanilla Icing sebagai sumbernya.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di TIYOSI BLOG

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : DDB | ZB | Tia Nanda
Copyright © 2011. Berita dan Informasi Terbaru - All Rights Reserved
Template Modify by Rosianto
Proudly powered by Blogger